Skinpress Rss

Senin, 11 Maret 2013

Pengiriman lewat Email di Jepang

0


Hp di Jepang prinsipnya adalah pasca bayar, jadi semua Hp yang dibeli di Jepang umumnya sudah termasuk nomor telphone sekaligus, selanjutnya tinggal pembayaran bulanannya saja. Dengan sistem ini tempat slot sim card pada bagian belakangnya “nyaris tidak ada” atau namun dalam posisi yang tersebunyi yang dijamin tidak bisa dilepas dan dipasang dengan mudah.


Penggunaan SMS pada HP adalah terbatas, SMS hanya bisa dikirim antar provider yang sama. Ibarat pengguna kartu Simpati hanya bisa kirim SMS ke pengguna Simpati doang. Sebagai gantinya mereka mengenal sistem mail, jadi SMS harus dikirim lewat mail bukan lewat nomor Hp. Mail Hp yang dimaksud sama persis fungsi dan kegunaannya dengan mail yang biasa Anda kenal seperti yahoo misalnya. Adapun ciri khas dari mail Hp di Jepang adalah mempunyai nama belakang salah satu dari tiga provider yang ada. Contohnya : zzzzzz@docomo.ne.jp kalau kita memakai provider Docomo, kemudian xxxxx@softbank.ne.jp untuk provider Softbank dst. Alamat mail juga bisa diganti atau diubah kapan saja kalau dirasa perlu. Karena semua Hp terbaru di negara tersebut sudah bisa dipakai untuk mengakses internet, maka mengirim ataupun menerima pesan singkat juga bisa dilakukan lewat mail standard yaitu yahoo, hotmail dll.

Survei : hasil survei dari Ishare (Jepang) menyatakan bahwa kebanyakan dari mereka selalu mengirim email (SMS) terlebih dahulu sebelum menelpon seseorang.

Peraturan : kita tidak diperbolehkan menelpon pada saat berada di kendaraan umum seperti bis dan kereta api.

0 komentar:

Posting Komentar